Dari dulu, paling susah kalo disuruh beli sepatu atau baju. Harus bener-bener love at first sight. Harus begitu dilihat, sreg, begitu dilihat harganya, sesuai dengan dompet. Sepatu ini salah satunya. Dulu beli di MM dago bandung sekitar 3 tahun yang lalu. Waktu itu lagi nyari sepatu buat senam. Begitu liat langsung suka, trus sesuai pula dengan dompet, kalo gak salah 40 rb. Jadilah sepatu ini setia menemani senam ditambah dengan jalan kelilling kota. Sempet juga dipake ke kampus (walau kalau ketahuan mama pasti diomelin).
Tapi 1 ½ tahun terakhir kemampuannya menurun. Ditandai dengan copotnya lem di sisi-sisi sepatu. Mau dibuang gak tega, masih sayang. Jadi tetap disimpanlah sepatu ini, sambil sesekali digunakan berolahraga.
Bulan lalu pas akan berangkat ke manado, salah satu acaranya adalah rafting. Mau beli sepatu keds atau sandal gunung gak sempat, secara di kantor lagi padat ditambah alasan harus love at first sight. Akhirnya terpilihlah dirinya untuk dibawa ke manado. Nothing to loose deh. Kalau memang dia harus hancur pada saat rafting, ya berarti hidupnya berguna sampai akhir hayatnya.
2 comments:
Jalan - jalan keliling Indonesia termasuk ke Manado akan lebih lengkap bila singgah ke Bali. Banyak pilihan paket wisata dan diskon untuk Bali hotels.
udah bosen ke bali mah hehehe
Post a Comment